Senin, 19 Agustus 2013

RUMAH HEMAT BIAYA TANPA KUSEN.

Kusen Pintu - Jendela biasanya merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari bangunan rumah tinggal.
Kusen untuk Pintu - Jendela saat sekarang ini bisa terbuat dari beberapa macam bahan, seperti kusen yang terbuat dari kayu (dengan berbagai macam jenis kayu dan finishing-nya), kusen alumunium, dan kusen dengan bahan U-PVC.
Harganya pun bervariasi tergantung jenis kusen yang dipilih.
Dalam beberapa proyek yang Tim WINDESIGN kerjakan,
Kami mulai ‘mengakali’ nya agar bisa lebih hemat dalam membangunnya khususnya bagi klien-klien rumah murah kami.
Caranya adalah kami mengganti kusen pintu ini dengan profil alumunium yang fungsinya sebagai stopper pintu dan agar pintu terlihat rapat pada saat di tutup.
Engsel yang digunakan adalah ENGSEL PIVOT yang banyak dijual bebas di toko-toko material.


CONTOH ENGSEL PIVOT

CARA PEMAKAIAN ENGSEL PIVOT

Apa saja penghematan dari rumah tanpa kusen pintu ini ?
Kita bisa menghemat biaya pembuatan kusen Pintu-Jendelanya, dari material jenis apapun.
Kemudian khusus material kayu, kita bisa menghemat biaya finishingnya, upah dan bahannya.
Dan terakhir untuk material jenis kayu, Kita bisa menghilangkan kerisauan kita akan rayap yang menggerogoti kusen kayu yang sering terjadi pada rumah-rumah, Khususnya yang merupakan daerah rawan rayap.

CONTOH PINTU TANPA KUSEN

Jadi, jangan ragu membangun rumah dengan desain yang berbeda.
Karena sering kali perbedaa itu bisa menghasilkan rumah yang unik dan bisa menghemat biaya juga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar